Liverpool- Liverpool sejauh ini telah tampil konsisten di liga. Target finis empat besar di akhir musim seharusnya tidak boleh sampai lepas dari genggaman.
The Reds telah absen bermain di Liga Champions selama empat tahun. Tentunya, Liverpool tidak ingin lebih lama lagi gagal berlaga di kompetisi antarklub paling elite itu.
Potensi untuk mencapainya terlihat di musim ini. 'Si Merah' kini duduk di posisi kedua di bawah Arsenal dengan selisih tujuh poin dan satu pertandingan sisa.
Bek Liverpool Martin Skrtel tidak mau lagi timnya gagal finis di zona Liga Champions. Mengingat, performa Liverpool jauh lebih baik daripada musim-musim sebelumnya.
"Targetnya harus bisa finis empat besar -- dan itu yang kami cari untuk capai," tegas pesepakbola Slowakia ini kepadaMirror.
"Bagiku, aku berada di salah satu klub terbesar i dunia. Dan aku akan bilang bahwa semua di sini bangga bermain di klub ini -- tapi semua orang punya sebuah ambisi bermain di Liga Champions. Jadi ini penting buat kami, sebagai pemain dan untuk masa depan klub, finis di empat besar di akhir musim."
"Di Liverpool, ekspektasinya selalu tinggi dan musim lalu tidak bagus buat kami. Jadi tujuannya kali ini mengawali dengan baik. Kami sudah bermain sangat baik sejauh ini dan kami bisa memiliki kepercayaan diri di masa depan, tapi cuma lolos ke Liga Champions yang akan dihitung sebagai sebagai sebuah kesuksesan," lugas Skrtel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar