Sriwijaya FC Membuka dengan Kekalahan
Baban Gandapurnama - detikSport
Bandung - Sriwijaya FC menelan kekalahan di laga pembuka turnamen Piala Menpora 2013. Berhadapan dengan juara Liga Australia Central Coast Mariners, Sriwijaya kalah dengan skor akhir 0-2.
Melakoni pertandingan Grup A di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (20/9/2013), Mariners membuka keunggulan atas Sriwijaya pada menit ke-35 lewat sundulan Matt Simon dan digandakan Nick Fitgerald di menit ke-80.
Babak pertama berlangsung, kedua tim tampil hati-hati dan bermain seimbang. Saling serang digencarkan hingga setengah babak bergulir.
Mariners menggeliat selepas menit ke-30. Sebuah serangan apik menusuk jantung pertahanan Sriwijaya diperagakan John Hotchenson cs.
Tekanan berbuah petaka pun terjadi di kotak penalti Sriwijaya. Kemelut di mulut gawang Teja Paku Alam diakhiri dengan sundulan Simon untuk membawa Mariners unggul 1-0.
Penggawa Sriwijaya sempat melancarkan protes lantaran menilai posisi bola masih di luar garis gawang dan berhasil dihalau salah satu pemain belakang.
Di babak kedua, Ponaryo Astman cs mencoba bangkit. Gelombang serangan mulai merepotkan benteng pertahanan Mariners.
Namun tidak satupun peluang tim berjuluk 'Laskar Wong Kito' merobek gawang Mariners yang dikawal Justin Pasiield.
Mariners lantas melakukan sejumlah pergantian pemain, termasuk Fitgerald. Keputusan memasukkan Fitgerald terbukti tepat.
Fitgerald menambah pundi gol Mariners melalui tendangan kaki kanan usai memanfaatkan kemelut di kotak terlarang. Mariners unggul 2-0 sekaligus memastikan kemenangan atas Sriwijaya.
(bbn/rin)
Melakoni pertandingan Grup A di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (20/9/2013), Mariners membuka keunggulan atas Sriwijaya pada menit ke-35 lewat sundulan Matt Simon dan digandakan Nick Fitgerald di menit ke-80.
Babak pertama berlangsung, kedua tim tampil hati-hati dan bermain seimbang. Saling serang digencarkan hingga setengah babak bergulir.
Mariners menggeliat selepas menit ke-30. Sebuah serangan apik menusuk jantung pertahanan Sriwijaya diperagakan John Hotchenson cs.
Tekanan berbuah petaka pun terjadi di kotak penalti Sriwijaya. Kemelut di mulut gawang Teja Paku Alam diakhiri dengan sundulan Simon untuk membawa Mariners unggul 1-0.
Penggawa Sriwijaya sempat melancarkan protes lantaran menilai posisi bola masih di luar garis gawang dan berhasil dihalau salah satu pemain belakang.
Di babak kedua, Ponaryo Astman cs mencoba bangkit. Gelombang serangan mulai merepotkan benteng pertahanan Mariners.
Namun tidak satupun peluang tim berjuluk 'Laskar Wong Kito' merobek gawang Mariners yang dikawal Justin Pasiield.
Mariners lantas melakukan sejumlah pergantian pemain, termasuk Fitgerald. Keputusan memasukkan Fitgerald terbukti tepat.
Fitgerald menambah pundi gol Mariners melalui tendangan kaki kanan usai memanfaatkan kemelut di kotak terlarang. Mariners unggul 2-0 sekaligus memastikan kemenangan atas Sriwijaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar